16 Fakta Menarik Tentang Ikan Pari Manta atau Manta Ray
Kamis, 09 Agustus 2018
Manta Ray itu namanya kalau memakai bahasa Inggris, tetapi ikan raksasa ini dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai Ikan Pari Manta. Beberapa nama juga melekat pada hewan yang gemar "terbang" keluar dari air ini di beberapa wilayah Indonesia, seperti Pari Kerbau, Cawang Kalung, Plampangan. Nama lainnya di berbagai belahan dunia adalah Manta Pasifik , Manta Atlantik.
Ikan ini termasuk besar karena ukuran badannya yang jumbo. Jika diukur termasuk bentang "sayaP' rata-rata Ikan Pari Manta dewasa bisa mencapai lebih dari 7 meter. Bahkan, beberapa saksi menyebutkan pernah melihat ada yang memiliki bentangan sampai 9 meter.
Hewan laut ini belum terancam punah tetapi masuk kategori yang terancam bahaya karena populasinya yang semakin menyusut karena kegiatan perikanan di lautan.
Ikan Pari Manta memiliki banyak fakta menarik , seperti
1. Terdiri dari dua spesies setelah tahun 2009
Sebelum tahun 2009, hanya ada satu nama spesies saja. Hanya kemudian ditemukan bahwa di dalam satu spesies ini ternyata ada 2 jenis ikan yang berbeda. Barulah setelah tahun 2009 diputuskan bahwa Ikan Pari Manta sendiri memiliki dua spesies di dalamnya, yaitu Manta Ray dan Mobula Ray2. Punya nama Devil Ray atau Ikan Pari Setan
Ikan Pari Manta memiliki dua sayap kecil di bagian kepala. Gunanya untuk mendorong aliran air yang mengandung plankton ke dalam mulut lebarnya.Kedua sayap ini dianggap mirip "tanduk" setan dan membuatnya memiliki nama julukan lain Devil Ray atau Ikan Pari Setan
3. Makhluk Purba
Kenyataannnya demikian. Di zaman dulu bukan hanya ada dinosaurus seperti yang digambarkan film Jurrasi Park, tetapi juga ada makhluk lain yang juga hidup di bumi ini.Ian Pari Manta bisa dikata makhluk purba. Berdasarkan penelitian terhadap fosil ikan bernama ilmiah Manta Birostris ini sudah berusia 4,8 juta tahun. Diprediksi kehadiran ikan ini sudah ada di bumi sejak 20-25 juta tahun yang lalu.
4. Manta and Mobula
Berdasarkan penelitian Tom Kashiwagi dalam Project Manta diketahui bahwa dua spesies Ikan Pari Manta yang dikenal saat ini mulai berpisah menjadi dua spesies kurang lebih 300,000 tahun yang lalu.Manta Ray asli masih tetap berhabitat di wilayah dengan terumbu karang sedangkan mobula ray menjadi ikan yang berhabitat di samudera luas.
5. Perenang yang kuat
Bisa bayangkan berenang sepanjang Selat Sunda dari ujung Jawa ke Ujung Sumatera? Nah, kalau itu sudah Anda lakuka berarti sudah 28 kilometer jarak yang ditempuh.Untuk bisa menyaingi keluarga Manta Ray Anda harus berenang menyeberangi selat Sunda sebanyak 3 kali karena seekor ikan keluarga ini menempuh jarak 70 kilometer setiap harinya.
6. Punya Identitas
Bukan cuma manusia yang punya KTP untuk membedakan diri dan agar mudah dikenali. Ikan Pari Manta pun, seperti juga Zebra memiliki sesuatu yang membedakannya satu dengan yang lain.Tanda itu adalah berupa bercak yang terdapat di bagian perutnya. Tidak ada satu pun bercak yang sama. Identitas inilah yang dipergunakan para ahli untuk mengenali dan melacak untuk usaha penelitian.
7. Otak Terbesar
Ikan juga punya otak. Dan, ada 32.000 spesies ikan yang sudah dikenali di lautan. Manta Ray memiliki otak terbesar di antara ribuan spesies ikan di lautan itu.8. Memiliki Sistem Peredaran Darah Unik
Keluarga Ikan Pari Manta diketahui memiliki sistem unik yang berada di antara pembuluh darah. Sistem ini untuk memastikan tubuhnya tetap hangat selama menyelam di air. Sistem inilah yang membantu keluarga ikan ini menyabet gelar sebagai salah satu penyelam terhebat di lautan.9. "Melahirkan" Seperti Manusia
Walaupun ikan, Manta Ray dan Mobula Ray mirip dengan manusia karena untuk berkembang biak mereka melahirkan dan bukan bertelur.Miripnya lagi, sekali melahirkan ikan ini hanya mengeluarkan 1 ekor anak saja. Seekor betina akan melahirkan anak setiap 1 - 3 tahun sekali.
Sebenarnya ikan ini bukan melahirkan, tetapi telur yang dikeluarkan oleh betina kemudian dieramkan dalam tubuhnya sendiri sampai menetas. Barulah kemudian anak hasil tetasan dikeluarkan ke dunia. Itilahnya adalah Ovovivipar. Hewan darat seperti Iguana, Bunglon.
10. Manusia Musuh Utamanya
Kemampuannya mempertahankan diri membuat Manta Ray bukanlah mangsa yang empuk bagi predator lainnya di lautan.Tetapi, jumlahnya setiap tahun berkurang. Hal itu bisa terjadi karena ulah manusia yang melakukannya secara berlebihan.
Salah satu bagian yang dikejar para pemburu ikan pari ini adalah siripnya yang sering dipergunaan sebagai obat dalam mayarakat Cina selain sebagai makanan.
11. Ikan Yang Berat
Termasuk ikan raksasa karena berat ikan dewasa bisa mencapai 1,5 - 2 ton.12. Memiliki Banyak Gigi (Yang Tidak Berguna)
Berapa banyak gigi manusia ? 32? Nah, keluarga Manta Ray atau Ikan Pari Manta memiliki 300 buah gigi, tetapi tidak dipakai karena makanannya adalah plankton dan hewan kecil laut lainnya.Ikan ini tidak berbahaya bagi manusia
13. Bisa "Terbang"
Bukan terbang seperti burung, tetapi ikan ini memiliki kebiasaan untuk melompat ke luar air selama beberapa detik sebelum kembali ke air.Entah apa tujuannya, diduga dilakukan pada saat musim kawin, tetapi ada dugaan hal itu dilakukan untuk membersihkan parasit yang menempel di tubuhnya.
14. Memiliki Pembersih
Kehidupan di laut membuat badan ikan ini kerap ditumbuhi parasit dan secara rutin mereka memiliki pembersih berupa ikan-ikan kecil yang akan memakan parasit-parasit di badannya.Hal ini tidak berbeda dengan ikan remora yang memakan parasit di tubuh hiu.
15. Pasti Tidak Punya Media Sosial
Guna Facebook dan media sosial lainnya adalah untuk bersosialisasi. Dan, pasti Ikan Pari Manta tidak akan mau menggunakannya.Ikan ini dikenal bukan makhluk sosial dan jarang berkumpul dengan sesama. Mereka lebih suka bepergian sendirian dan tinggal di wilayah yang dianggapnya memiliki makanan banyak.
16. Ikan Yang Gembul
Kenapa badan ikan ini bisa begitu berat? Jelas karena gemar makan. Seekor Manta/Mobula Ray dewasa mengkonsumsi plankton dan hewan kecil lainnya sebanyak kurang lebih 30 kilogram, setiap harinya.
Itulah berbagai fakta menarik tentang Manta Ray atau Ikan Pari Manta.
Mana yang sudah Anda tahu?